Jakarta Al Ghazali dan Alyssa Daguise kini kembali bersama, mengakhiri banyak spekulasi yang berkembang di kalangan penggemar. Keduanya mengumumkan kabar dan momen bahagia tersebut melalui media sosialnya, menunjukan hubungan mereka telah kembali seperti semula.

Setelah jalinan cintanya kandas, Alyssa Daguise sempat memiliki pacar bernama William Darouice, sementara Al Ghazali menjalin hubungan dekat dengan Laura Moane.

Sebelumnya, putra sulung dari Ahmad Dhani sempat diisukan balikan dengan mengunggah foto bersama Alyssa Daguise usai dirinya memenangkan kejuaran drifting, D1 Grand Prix Indonesia.

Kedekatan Al Ghazali dan Alyssa memang sudah dirasakan belakangan ini, keduanya membagikan momen romantis melalui akun Instagram @alghazali7 dengan video singkat mereka di pantai Bali mejelang senja.

Perempuan berusia 26 tahun itu juga membagikan video unggahan kebersamaan dengan Al Ghazali melalui akun Instagram pribadinya @alyssadaguise. Mengiringi unggahannya Al menulis pesan singkat dengan bahasa inggris yang memiliki arti seakan mereka tidak bisa mengendalikan cinta.

“There are some things in life we can’t control. Our love is one of them.🤍

Spekulasi Laura Terluka

Di balik kebahagiaan yang dirasakan Al Ghazali dan Alyssa, muncul spekulasi ada hati yang terluka. Sebelum mereka kembali bersama, Al Ghazali diakabarkan sempat menjalin hubungan dengan Laura Moane. Namun, baik Al dan Laura tidak memberikan klarifikasi status hubungan mereka.

Sementara itu, beberapa jam setelah Al Ghazali mengunggah video mesra tersebut. Laura juga ikut mengunggah foto pemandangan di senja hari tanpa memberikan keterangan di Instagram pribadinya @its_lauramoane2. Unggahan tersebut membuat banyak spekulasi bahwa dirinya sedang merasakan patah hati karena berakhirnya hubungan dengan kakak dari El Rumi dan Dul Jaelani itu.